Jumlah Pengunjung

Kamis, 27 September 2012

Augmented Reality: Trend Baru Digital Marketing

       Semakin ketatnya persaingan dalam dunia bisnis menjadikan banyak perusahaan berlomba-lomba dalam menciptakan strategi penjualan yang inovatif. Pengadaptasian teknologi ke dalam strategi pemasaran pun telah menjadi salah satu solusi yang menarik bagi para pelaku bisnis.Salah satu bentuk pemanfaatan teknologi dalam strategi pemasaran adalah pemanfaatan teknologi augmented reality yang dapat ditemui dalam bentuk creative advertisement (iklan kreatif). Faktor 'wow' yang dihasilkan dari teknologi yang terbilang relatif baru ini dipandang cukup efektif dalam menciptakan komunikasi getok tular (word of mouth) terhadap suatu produk atau jasa yang dihasilkan perusahaan.
       Augmented reality merupakan teknologi yang dapat memadukan dunia nyata dengan dunia virtual. Selain dimanfatkaan untuk menghasilkan advertisement (iklan) yang lebih menarik, augmented reality juga memungkinkan terciptanya interaksi antara konsumen dan brand.Pengalaman yang dirasakan konsumen ketika mereka bisa terlibat dalam suatu interaksi atau permainan berbasis tekonologi seperti augmented reality ini dinilai banyak pelaku marketing dapat mendorong timbulnya hubungan emosional yang lebih mendalam antara konsumen dan brand.
        Augmented Reality & Co., perusahaan Indonesia yang berhasil mempelopori dan mengembangkan aplikasi augmented reality tanpa marker di kawasan Asia Tenggara, mengenalkan lebih jauh mengenai teknologi augmented reality. Peter Shearer selaku Managing Director AR&Co., mengatakan "Dengan semakin ketatnya persaingan di dunia bisnis, pelaku bisnis dituntut untuk semakin kreatif dalam menciptakan strategi pemasaran yang bisa memperkecil jarak antara konsumen dan brand. Augmented reality, merupakan salah satu teknologi kreatif yang bisa dimanfaatkan sebagai bentuk komunikasi interaktif dalam membangun suatu ikatan antara brand dan konsumen."
      Pemanfaatan augmented reality dalam beberapa kasus seperti misalnya virtual store (toko virtual) ternyata juga mampu meningkatkan minat konsumen untuk melakukan pembelian.Augmented reality juga bisa dimanfaatkan sebagai langkah inovatif dalam mendiferensiasikan produk atau jasa yang dihasilkan suatu perusahaan dari produk atau jasa sejenis lainnya yang dihasilkan kompetitor. Dengan tren usaha yang semakin positif dan terus berkembang, AR&Co. optimis augmented reality memiliki potensi yang besar di Indonesia untuk berkembang. Ke depannya, AR&Co. memprediksikan akan ada semakin banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan augmented reality untuk mempromosikan produk ataupun jasa mereka secara lebih kreatif dan inovatif lagi. Industri augmented reality memiliki potensi yang besar untuk berkembang di Indonesia. Bagi AR&Co. industi digital dan teknologi merupakan industri yang relatif baru dimana bakat dan ide yang segar dibutuhkan untuk memajukan industri ini. AR&Co. pun memfokuskan diri dalam menyiapkan bakat-bakat baru di bidang augmented reality.
Sumber: DNEWS.com

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes